Kasus Harian Covid-19 Indonesia Turun dari 54.000 ke 51.952

oleh -

Batam – Angka kasus harian kasus Covid-19 di Indonesia, mengalami penurunan jumlah, dibanding kasus selama dua hari sebelumnya. Laporan kasus harian Covid-19 di Indonesia, Sabtu (17/7/2021), penambahan 51.952 kasus baru Covid-19 dalam 24 jam terakhir. Angka itu dibawah angka positif Covid-19 sehari dan dua hari sebelumnya.

Berdasarkan data Satuan Tugas Penanganan Covid-19 hingga Sabtu (17/7/2021) penambahan kasus harian, sekitar 51.952 kasus baru Covid-19. Ini merupakan hari keempat kasus baru Covid-19 di Tanah Air melewati angka 50.000.

Diibanding data harian sebelumnya, ada penurunan. Dimana, kasus Covid-19 Indonesia karena Kamis (15/7/2021) penambahan positif ada 56.757 jiwa, 19.049 Sembuh, 982 Meninggal. Kemudian, Jumat (16/7/2021), bertambah kasus baru, 54.000 orang dengan tambahan 1.205 orang meninggal.

Dengan demikian, jumlah pasien yang terjangkit Covid-19 kini berjumlah 2.832.755 orang terhitung dari Maret 2020. Sementara pasien sembuh sebanyak 27.903 orang. Sehingga, jumlah pasien yang sembuh dari Covid-19 kini berjumlah 2.232.394 orang.

Sementara pasien yang meninggal dunia akibat Covid-19 pada 16-17 Juli tercatat ada 1.092 orang akibat Covid-19. Sehingga, pasien yang meninggal dunia akibat Covid-19 di Indonesia kini mencapai 72.489 orang. Sementara kasus aktif Covid-19 di Indonesia kini tercatat ada 527.872 orang.

Kasus aktif adalah jumlah pasien positif Covid-19 yang masih menjalani perawatan di rumah sakit atau isolasi mandiri. Jumlah kasus aktif bertambah 22.957 pasien dibanding sehari sebelumnya.

Sementara pasien Covid-19 yang sembuh bertambah 27.903 orang. Dengan penambahan tersebut, total kasus sembuh mencapai 2.232.394.***

No More Posts Available.

No more pages to load.