Kamaluddin Pimpin DPRD Batam Didampingi Tiga Wakil

oleh -92 Dilihat
oleh

Batam – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batam menggelar Rapat Paripurna dengan agenda Pengumuman dan Penetapan Calon Pimpinan Definitif DPRD Kota Batam masa Jabatan 2024 – 2029. Dimana sesuai hasil Pemilu 2024, maka Ketua DPRD Batam, anggota DPRD Batam dari Partai Nasdem. Kali ini, Nasdem memutuskan untuk mengajukan nama Kamaludin

Sesuai rapat Paripurna DPRD Kota Batam, Kamis (12/9/2024), Partai Nasdem meraih 10 kursi, diikuti PDI-P 7 kursi, Gerindra 7 kursi, dan Golkar 6 kursi. Sesuai dengan ketentuan Peraturan DPRD Kota Bogor Nomor 2 Tahun 2019 tentang Tata Tertib Dewan Perwakilan Rakyat Daerah khususnya Pasal 76 ayat 1, yang menyatakan bahwa partai politik yang berhak mengisi kursi pimpinan DPRD, menyampaikan calon pimpinan DPRD untuk selanjutnya diumumkan dan ditetapkan dalam Rapat Paripurna DPRD sebagai calon pimpinan DPRD.

Pada rapat paripurna tersebut, pimpinan sementara DPRD Kota Batam, Asnawati Atiq membacakan susunan nama-nama Calon Pimpinan Definitif DPRD Kota Batam. “Penentuan ini sesuai dengan aturan yang ada. Dimana disesuaikan dengan perolehan jumlah kursi terbanyak. Untuk itu, usulan nama-nama calon pimpinan DPRD Kota Batam sudah kami terima,” tegasnya.

Oleh karena itu, pihaknya sudah ‘mengantongi’ beberapa ama-nama dari usulan partai politik (Parpol) yang memperoleh suara terbanyak. “Untuk Calon Ketua DPRD Kota Batam dari Partai NasDem adalah Kamaludin,” tegasnya.

Dan untuk Calon Wakil Ketua I adalah, tambahnya, Aweng Kurniawan dan untuk Calon Wakil Ketua III adalah Muhammad Yunus Muda.

“Sementara untuk posisi calon Wakil Ketua II dari PDI Perjuangan. Namun demikian dari partai politik belum mengusulkan namanya,” tegasnya.

Sebelumnya, fraksi di DPRD Batam, sudah mengusulkan pimpinan fraksi masing-masing. Dimana, Fraksi Nasdem mengajukan Hj. Asnawati Atiq selaku Ketua Fraksi, Arlon Veristo sebagai Wakil Ketua. Dan Kamaruddin selaku Sekretaris. Adapun anggotanya, Jelvin Tan, Taufik Ace Muntasir, Muhammad Kamaluddin, M. Putra Pertama Jaya, Muhammad Dycho Barcelona Maryon, Rival Pribadi dan Yefri.

Fraksi Gerindra mengajukan Ahmad Surya Ketua Fraksi, Muhammad Rudi sebagai Wakil Ketua, Anwar Anas selaku Sekretaris. Adapun anggotanya, Anang Adhan, Setia Putra Tarigan, Banyu Ari Nopianto, Aweng Kurniawan.

Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) mengajukan Dandis Rajagukguk sebagai Ketua Fraksi, Tapis Dabbal Siahaan selaku Wakil Ketua, Jamson Silaban selaku Sekretaris. Adapun anggotanya, Budi Mardiyanto, Mangihut Rajagukguk, Jimmi Simatupang.

Selanjutnya,, Fraksi Partai Golongan Karya (Golkar) mengajukan Djoko Mulyono selaku Ketua, Walfentius Tindaon selaku Wakil Ketua, Hendra Asman, Sekretaris. Adapun anggotanya, Muhammad Yunus Muda, Jimmi Siburian, Novelin Fortuna Sinaga.

Kemudian, Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengajukan Warya Burhanuddin selaku Ketua, Siti Nurlailah selaku Wakil Ketua, Muhammad Syafei selaku Sekretariz. Adapun anggotanya, Muhammad Mustofa, Sulaiman dan Suryanto.

Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa mengajukan Surya Makmur Nasution selaku ketua, Hendrik wakil ketua, Amirsyah sekretaris dan Umi Kalsum selaku anggota.

Selanjutnya, Fraksi PAN, Demokrat dan PPP mengajukan Safari Ramadhan (PAN) selaku Ketua Muhammad Fadhli Wakil Ketua (PPP), Sahat Parulian Tambunan Sekretaris (Demokrat). Dan anggotanya Biyanto dari PAN, Hery Herlangga dari PAN dan Muhammad Yunus dari Demokrat.

Terakhir, Fraksi dari gabungan Hanura, PSI dan PKN, mengajukan Tumbur Hutasoit Ketua (Hanura), Muhammad Rizky Aji Perdana Wakil Ketua (PKN), Sony Cristanto Sekretaris (PSI), Ruslan Sinaga (Hanura) sebagai anggota.***