Lalulalang kendaraan di wilayah Perum GMP Tanjungpiayu, Sei Beduk Batam, bersamaan masuknya warga berpakaian adat Batak rapi. Warga dari berbagai daerah di Batam, memasuki kawasan Sun Bread, yang menjadi tempat Aula GMP Tanjungpiayu, Batam.
Diantara mereka ada mobil Sekretaris Komisi I DPRD Kota Batam, Tumbur M Sihaloho, SE, Minggu (20/3/2023). Siang itu, Tumbur bersama yang lainnya, mengikuti acara bonataon pomparan (keturunan) Raja Siopat Ama. Siopat Ama sendiri merupakan kumpulan dari keturunan Raja Sidabutar, Raja Sijabat, Raja Siadari dan Raja Sidabalok.
Sebagai salah satu tokoh masyarakat Batam, Tumbur memilih untuk menghadiri acara Bonataon itu, walau diakui pada saat yang bersamaan ada juga undangan lainnya. Pada waktu yang sama, Tumbur juga mendapat undangan perpisahan pensiun di Bengkong.
Namun untuk hari itu, Tumbur lebih memilih untuk mendahulukan acara Bonataon itu. Pada kesempatan itu, Tumbur menyapa keturunan Raja Siopat Ama disela-sela acara yang berjalan. Setelah menyapa dan berbincang dengan warga yang hadir, pada sore hari, Tumbur meninggalkan lokasi.
Bagi Pria kelahiran Medan, 16 Januari 1971 ini, kegiatan sejenis sudah diikuti tiap minggu sejak Januari 2023. Setiap tahun juga, semua marga orang Batak di Batam, menggelar acara sejenis. Setiap undangan yang diterima Tumbur, diusahakan dihadiri.
“Kalau bisa hadir, saya usahakan hadir. Diacara seperti ini, kita sekaligus menjemput dan merespon aspirasi warga. Kita usahakan bisa ketemu basis kita, untuk menjaga asa mereka atas eksistensi kita di dewan” kata Tumbur.
Kegiatan bonataon marga-marga di Batam, berlangsung setiap tahun. Hanya saja, sempat terhenti, saat pandemi Covid-19. Kini kegiatan bonataon kembali berlangsung, dilakukan setiap marga yang ada di Batam.
Sejak Januari 2023 sampai Maret 2024, Tumbur sudah mengikuti puluhan bonataon marga yang mengundangnya. Setiap undangan yang sampai ke dia atau timnya dilapangan, selalu diusahakan dihadirinya.
Aktivitasnya di marga-marga lainnya, tentu berjalan tanpa mengabaikan kegiatan di marganya. Kegiatan itu yang kemudian membawa Tumbur dipercayakan keturunan Silahi Sabungan, untuk menjadi Ketua Umum di Kota Batam. Kegiatan sosial juga dijalani, sebagai pengurus Ikatan Keluarga Besar Sumatera Utara (IKABSU) Kota Batam.
Pemegang sabuk hitam Kung Fu ini menekankan pentingnya untuk menjaga ikatan persaudaraan diantara warga Batam, baik satu suku dan beda suku, sangat penting. Tidak hanya acara yang digelar daerah pemilihannya di Sei Beduk, Nongsa, Galang, Bulang, namun di kecamatan lain di Batam juga.
Sehingga ia sering pulang malam, terutama pada akhir pekan. Sebagai anggota Fraksi PDI Perjuangan dan Wakil Rakyat dari Dapil itu, Tumbur kerap menikmati kebersamaan pada acara yang digelar warga.
Ditengah kesibukannya sebagai petugas partai dan anggota DPRD Kota Batam, Tumbur terkadang masih menyempatkan diri untuk memantau perkembangan usahanya. Saat ini, Tumbur memiliki beberapa klinik yang melayani masyarakat Batam, untuk menjalani pengobatan.
Walau klinik-klinik itu sudah ditangani istrinya dan anak-anaknya, namun Tumbur tetap memantau untuk memastikan, pelayanan yang dijalankan, berjalan dengan baik.
Sebelum menjadi anggota DPRD Batam, Tumbur merupakan pengusaha dibidang energi dan memiliki beberapa klinik kesehatan. Klinik Alam Sehat yang merupakan usaha Tumbur, kini tersebar di Kota Batam. Mulai di Batuaji, Batam Center, Kabil dan Sei Beduk.
Lewat klinik ini juga, Tumbur menggagas kegiatan sosial. Seperti memprakarsai pengobatan gratis bagi masyarakat. Sehingga, interaksi yang dibangun bersama warga itu, membuat hubungan kekeluargaan dengan warga di empat kecamatan itu makin kuat. Sementara secara politik juga berdampak positif untuknya.
Terlihat dari hasil dua kali Pemilu yang diikuti Tumbur. Dimana, pada Pemilu 2014 lalu, perolehan suara Tumbur sekitar 3.600-an. Sementara pada Pemilu 2019 lalu, perolehan suara Tumbur naik signifikan, hingga mencapai angka 4.881 suara.
Memasuki tahapan Pemilu 2024, Tumbur masih tetap optimis akan meraih suara diatas angka 4ribu dan terpilih kembali. “Prinsipnya, kita ada ditengah masyarakat, karena itu bagian tanggungjawab dan keterpanggilan kita untuk selalu bersama warga,” ucap Tumbur menambahkan.
Disisi lain, Tumbur yang tinggal di Central Sukajadi, Batam itu mengaku menikmati kebersamaan dengan warga. Terlebih kehidupan sosial masyarakat di empat kecamatan yang masuk daerah pemilihannya, cukup menarik.
Interaksi antar warga lebih hidup dan ia lebih dekat dengan kehidupan masyarakat. Sehingga, ia lebih memahami kondisi kehidupan masyarakat di Dapil-nya. “Saat waktu luang, bincang sama kawan-kawan di Dapil itu menarik. Setidaknya kita paham apa kebutuhan pembangunan ditengah warga,” imbuhnya.***
Biodata
Nama: Tumbur M Sihaloho, SE
TTL: Medan 16-01-1971
Pendidikan:
SD Trisakti Medan
SMP Katolik Deli Murni Diski Medan
SMA Deli Murni Diski
Universitas Batam
Jabatan:
Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Batam 2019-2024
Komite Eksekutif PSSI Kota Batam
Ketua Umum Silahi Sabungan 2013-2016
Direktur PT Hanfel Detaris 2006-2014
Direktur PT Tunas Alam Sehat 2007-2014
Direktur PT Alam Putra Tobasa 2008-2014