Batam – Tokoh penggerak pembentukan Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Dato Huzrin Hood, menyatakan dukungannya kepada pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri nomor urut 2, H Muhammad Rudi dan Aunur Rafiq (Rudi-Rafiq).
Dukungan tersebut dikatakan Huzrin saat berada di kampung halamannya, Kabupaten Karimun, Senin (14/10/2024).
Menurut Huzrin, duet Rudi-Rafiq dinilainya sudah pas dan sesuai. Hal itu dikarenakan keduanya merupakan orang-orang yang telah berpengalaman sebagai pemimpin.
Seperti diketahui HMR merupakan Wali Kota Batam dua periode (2014-2024), juga pernah menjabat sebagai Wakil Wali Kota Batam berpasangan dengan Ahmad Dahlan, pada periode 2009-2014.
Tak jauh berbeda, Aunur Rafiq juga diketahui pernah menjabat Bupati Karimun dua periode 2014-2024, dua periode jadi Wakil Bupati Karimun periode 2004-2014.
“Sepak terjang keduanya tidak perlu diragukan lagi. Sebab, sebagai Wali Kota Batam dan Bupati Karimun, banyak perubahan yang diberikan pada daerah yang dipimpin mereka,” ujar Huzrin.
Huzrin melihat, rekam jejak Rudi-Rafiq betul-betul berkomitmen, dan punya semangat dalam pembangunan Batam dan Karimun saat memimpin.
Dengan komitmen dan prestasi keduanya, Huzrin berharap dapat dilakukan untuk mengubah, serta mempercepat pemerataan pembangunan di Kepri.
“Dan, saya kira untuk saat ini, tidak ada pilihan lain, kecuali kita amanah kan pada Rudi-Rafiq, dengan harapan ke depan akan lebih baik lagi,” ucapnya.
Pencetus Provinsi Kepulauan Riau itu, sangat menginginkan terwujudnya cita-cita pembangunan pemerataan di seluruh provinsi Kepri, sesuai keinginan dan impian masyarakat.
Huzrin mengajak masyarakat, untuk menyimak baik-baik mana figur yang pantas untuk jadi gubernur dan memimpin Kepri ke depannya, yaitu Muhammad Rudi-Aunur Rafiq, dengan nomor urut 2.***