KSM 2024 Digelar 7-9 Juni, Wali Kota Rudi Lestarikan Budaya Melayu

oleh -
oleh

Batam – Pemerintah Kota (Pemko) Batam menggelar Kenduri Seni Melayu (KSM) 2024. Event tahunan itu digelar Jumat-Minggu (7-9/6/2024).

Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, mengajak semua masyarakat ikut memeriahkan KSM 2024. Ia mengatakan, KSM tersebut dalam rangka melestarikan budaya Melayu.

“Mari bersama memeriahkan dan melestarikan budaya Melayu di Kepri,” ajak Wali Kota, Selasa (4/6/2024).

Wali Kota mengatakan, pihaknya akan terus melestarikan budaya dan kesenian Melayu di Batam. Hal itu dilakukan agar budaya dan kesenian Melayu terus melekat masyarakat.

“Lestarikan budaya Melayu hingga anak cucu,” ujar Rudi.

Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam, Ardiwinata, menyampaikan bahwa pelaksanaan KSM 2024 digelar Jumat-Minggu (7-9/6/2024) di Area Parkir Kawasan Harbourbay Batam.

“Sebagai upaya menumbuhkembangkan Seni Budaya Melayu di Kota Batam khususnya, Pemerintah Kota Batam telah menyelengarakan kegiatan Kenduri Seni Melayu,” katanya.

Kegiatan Kenduri Seni Melayu merupakan kegiatan yang menampilkan beragam khazanah Kebudayaan Melayu dalam pementasan kesenian.

“Beragam budaya dan kesenian Melayu akan tampil dalam KSM 2024,” katanya.

Bahkan, tahun ini rencana KSM 2024 dimeriahkan oleh artis Melayu Roger Kajol dan berbagai hiburan lainnya.

“KSM 2024 ini juga diikuti negara-negara serumpun dan sejumlah provinsi di Indonesia,” katanya.***